Pages

Sunday, July 1, 2012

Meningkatkan Performa Windows 7 dengan ReadyBoost



 Windows 7 merupakan salah satu OS buatan Microsoft yang terbilang sangat sukses,dibanding dengan kakaknya Windows Vista yang dianggap gagal.Namun,bagi beberapa komputer,Windows 7 masih tergolong OS yang berat karena efek-efek Aeronya yang memang sangat menawan.Nah, oleh karena itu,Microsoft membekali Seven dengan sebuah tool bawaan yang berfungsi untuk meningkatkan performa khususnya bagi komputer berspesifikasi rendah.Namanya adalah ReadyBoost,
dengan modal flashdisk usb 2.0 keatas,Anda dapat mengencangkan performa Windows 7 Anda.Semakin besar ukuran flashdisk yang digunakan,semakin baik.ReadyBoost mendukung hingga 25 GB kapasitas flashdisk (bisa 4 flashdisk sekaligus loh).Nah,tertarik ? Berikut Saya share cara menggunakan ReadyBoost windows 7 :

  • Colokkan Flashdisk ke PC,Flashdisk yang dipakai harus bertipe USB 2.0 keatas.Soal ukuran terserah Anda,tapi semakin besar semakin bagus.
  • Klik Kanan Pada Flashdisk dan Pilih Properties,Kemudian pilih tab ReadyBoost.Atau pada saat Autoplay muncul, pilih langsung Readyboost.
Nih scrennshootnya :
  • Pilih Use this Device,Atur kapasitas yang ingin Dipake.Atau gunakan Dedicate this Device to Readyboost untuk memakai seluruh ruang kosong dari FD tersebut.Klik OK deh.

  •  Nah,Begini Hasilnya :
Nah,selesai deh.Kalau semisal flashdisk mau dipake ke Warnet,Anda bisa membatalkan ReadyBoost dengan cara hampir sama seperti diatas,hanya saja di tab Readyboost,pilih Do Not Use this Device.
Sekian Infonya,semoga bermanfaat buat Agan-agan semua...
Note : Pengunjung yang baik,harap tinggalkan komentar agar blog ini semakin maju dan berkembang.

No comments:

Post a Comment

Budayakan komen gan ! Sekalian silaturahmi :D