Pages

Tuesday, June 26, 2012

Tips Membuka Warnet Baru


 Di tahun 2012 ini,warnet semakin menjamur.Bahkan banyak pula yang berkembang menjadi game station. Dulu,Internet masih berupa barang mewah di deket rumah saya aja sejamnya 6000.Nah,setelah Internet mulai terjangkau harganya banyak sekali warnet baru yang bermunculan seiring jumlah netter yang melonjak. Nah,berikut tips saat Anda mau membuka usaha warnet baru,biar nggak bernasib sama seperti wartel...


  • Keramahan
Faktor utama yang membuat warnet senang dikunjungi konsumen adalah senyuman dan keramahan sang operator, bantulah sebisa mungkin problem, pertanyaan, keluhan konsumen. Dan jika ada faktor yang merugikan konsumen seperti billing mereka lewat sedikit, computer hang, tapi tarif sudah berjalan, usahakan relakan saja alias digratiskan kelebihannya

Jangan mengejek konsumen yang gaptek, usahakan akrabkan diri pada konsumen, ajak bincang-bincang/ngobrol saat mereka senggang (saat ngantri misalnya), jangan sekali2 mengejek salah satu konsumen dari belakang karena factor negative dari word of mouth itu sangat kuat efeknya jika saja ada teman konsumen yang mendengar.

Jika pelanggan merasa senang, puas dan merasa dihargai, dijamin mereka akan balik lagi atau malah jadi pelanggan tetap, apalagi jika pelanggan telah menjadi temen anda, dijamin warnet akan menjadi tempat tongkrongan rutin.

Namun minusnya, faktor keramahan ini sulit diterapkan bagi yang memakai karyawan, karena karyawan berpikir “tugas ane kan menjaga, senyum ramah tamah juga kita ga ada dapet apa-apa, lagian ini bukan warnet kita” (pengalaman pribadi dan rekan sesama operator).
  • Tarif
Soal tarif faktor yang utama adalah jangan menaruh harga diatas harga pesaing jika warnet anda tidak memiliki kelebihan dibanding pesaing, dan berlakukan set billing setiap 15 menit sekali, jangan begitu login langsung dipatok setengah jam main karena tidak semua konsumen akan bermain lama dan mereka bisa tersinggung karena berkesan billing warnet memaksa.

usahakan menjelang tengah malam berlakukan happy hour (discount tarif/paket) dan jika mau pendapatan lebih harus berani buka hingga dini hari sebab menurut analisa siang hari adalah aktivitas remaja dan anak-anak, malam adalah aktivitas remaja-dewasa, pendapatan rata-rata harian warnet untuk 10 unit adalah 300.000, bisa lebih atau kurang tergantung tarif, pelayanan dan lokasi.
  • Kenyamanan
Kenyamanan salah satu faktor yang penting, bagi warnet system kursi pilih lah kursi yang empuk, nyaman, jangan kursi yang keras/plastik/besi dan tidak ada senderan punggungnya, untuk lesehan sediakan bantal untuk senderan dan tidur-tiduran, sirkulasi udara warnet juga harus bagus, jarak sekat antara warnet harus sedikit berjauhan karena jika ada yang merokok, bau apeknya akan terasa ke sebelah, sediakan kipas angin di setiap sudut, bisa juga memakai AC tapi minusnya perokok tidak bisa merokok.
  • Kebersihan
Kebersihan bilik juga salah satu factor yang utama, konsumen akan merasa risih jika bermain sambil ditemani sampah (misal dari pemakai sebelumnya), usahakan setiap konsumen out, warnet di cek dan apabila kotor segeralah dibersihkan, jika perlu sediakan kotak sampah didepan setiap bilik.
  • Konsumsi
Konsumsi sangat berguna untuk menambah pemasukan warnet, sediakan lah makanan dan minuman ringan serta rokok untuk dijual, pajang dalam display yang menarik, dan makanan & minuman ringan tersebut harap dijual dengan rendah/pantas, sebisa mungkin hindari menjual minuman berharga tinggi seperti kalengan dan botolan, jualah minuman gelas yang harganya Rp.1000-an dan snack yang berharga Rp. 500-an, untuk rokok pilih yang mereknya banyak dikonsumsi anak muda, apabila memungkinkan jual pulsa elektrik juga.
  •  Privasi
Sekat Bilik warnet minimal 70/100cm x 160cm, tujuannya agar konsumen disebelahnya tidak bisa melihat aktivitas konsumen lainnya saat berdiri, karena diintipi saat bermain sangat tidak menyenangkan dan membuat kesan risih serta mempermalukan konsumen, konsumen bebas membuka apa saja asal tidak mengganggu ketentraman dan ketertiban orang lain.
  • Desain Dekstop
1. Usahakan desktop setiap PC themes nya didesain yang menarik, biar enak dipandang mata, daripada standar. Pasang juga wallpaper yang keren, kalau bisa pasang software yang mensetting agar tiap harinya wallpaper berganti secara otomatis.

2. Game Online yang diinstal cukup yang populer & banyak dimainkan, selain itu install juga game offline yang kira2 bagus

3. Situs-situs penting seperti google, facebook, dan yahoo jangan lupa di bookmark di setiap PC untuk mempermudah pengunjung.
  • Software Wajib Warnet
· Billing Explorer

· Mozilla Firefox + Opera + Google Chrome

· Yahoo Messeger + mIRC

· Adobe Acrobat / Foxit Reader (lebih Ringan)

· Winrar / 7zip / Izarch

· Flash Player for Browser

· WinAmp / Foobar

· K-Lite Codec Pack

· ACDSee / IrfanView

· DeepFreeze / Returnil / Shadow Defender

· Microsoft Office / Open Office
  •  Operator Warnet
Kunci Mencari Pribadi Operator Yang Tepat ;

1. Jujur

2. Gaya bicaranya ramah (tidak ceplas ceplos), Murah senyum

3. Rajin & Biasa Bersih-Bersih

4. Paham pada dasar-dasar Troubleshooting Computer & Microsoft Office.

5. Good Looking (Cantik/Tampan), tapi ini bukan hal yang utama.

Ingat, jadi Operator Bukan Kacung/Pembantu yang bisa disuruh ini itu sesukanya, Sebagai Pemilik pun Harus Menghormati Karyawannya, Jika Pemilik Menghargai Operator, maka Operator akan memberikan servis yang terbaik untuk warnet anda
  • Pembagian Shift Ideal 
Siang : wanita,

Malam : Pria

Kenapa ?, secara garis besar fisik pria lebih kuat dari wanita dalam menahan lelah dan kantuk pada malam hari, selain itu setiap hari jumat siang pria berkewajiban sholat jumat, mereka tentu kebingungan mencari waktu untuk sholat karena pekerjaan yang tidak bisa ditinggal, pemilik warnet juga tidak mau dicap sebagai penghalang ibadah kan?, kecuali sang calon operator ga pernah beribadah atau non muslim, sah-sah saja diterima.

  • Lokasi Warnet
Harus ada kiat2 khusus supaya bisa mengaet pelanggan. Ide2 kreatif menjadi sumber daya kompetisi yg paling ampuh. Ketimbangan kemampuan teknis. Idealnya lokasi warnet yang bagus adalah berada disekitar lokasi sebagai berikut ;

· Kantor


Para karyawan biasa mampir untuk mengirim email mereka pada perusahaan cabang, membuat NPWP sementara (nomor pokok wajib pajak) Via Online bagi karyawan baru, dan hiburan mereka selagi senggang istirahat kantor, kalaupun mereka tidak online (bisa online di kantor) biasanya mereka hanya duduk2 ngopi, ngobrol dengan rekan kerja mereka, merokok dll, soal harga biasanya mereka tidak ambil pusing, karena itu peluang konsumsi & café kecil-kecilan ada disini

· Sekolah

Jika dekat dengan sekolah minimal SMP, jam sepulang sekolah warnet pasti akan diserbu mereka, apalagi jika tarif warnet murah, mereka suka jajan, tapi tidak yang mahal2, karena itu sediakan jajanan murah meriah namun berkualitas (Enak dan laris di pasaran).

· Kampus

Para mahasiswa memanfaatkan fasilitas warnet untuk mencari tugas, menunggu jam mata kuliah, konkow, main poker, browsing ala kadarnya dan download, perlu ide yang kreatif untuk mempertahankan mereka sebagai pelanggan tetap dan hati-hati karena konsumen mahasiswa rada sensitif terhadap hal-hal yang tidak menyenangkan.

· Pemukiman

Dalam arti ini masyarakat, bisa anak kecil, dewasa, remaja. tingkat okupansi di sector pemukiman sangat tinggi di malam hari dan sepi disiang hari, kebalikan dari sekolah dan universitas, kecuali jika univeristas tersebut didekatnya banyak kost mahasiswa.

  • Awas Tindak Kejahatan.
Waspada pencurian Headset/Webcam/Card Reader/Mouse sangat rentan terhadap aksi iseng pencurian, kunci mengatasinya ialah cek setiap konsumen yang selesai online, waspadai gerak gerik mencurigakan (misalnya kepala konsumen bolak-balik nongol ngintip operator, kalo bukan lihat operator berarti mereka cuma mau ngecek luar warnet aja, misalnya keamanan motor mereka atau mencari teman), biasanya mereka beraksi lebih dari 1 orang, 1nya lagi sebagai pengawas. Untuk headset/webcam ada baiknya kabel nya di tiret permanent, sehingga sulit dicabut.


Sumber : ARif Romadhona (Kaskus.us, ID:Excimers).


Note : Pengunjung yang baik,untuk membantu mengembangkan blog ini,harap tinggalkan komentar dan sarannya.

No comments:

Post a Comment

Budayakan komen gan ! Sekalian silaturahmi :D